Dan hasil Oscar ke-90 sudah keluar kemarin, saatnya ngecek sejauh apa ke(tidak)saktian gw dalam menebak para pemenangnya. Berikut adalah nama pemenangnya, dan ada tanda O kalau tebakan gw benar, dan X kalau tebakan gw salah. Here we go.
best pictureTHE SHAPE OF WATER (X)Aku salah tapi aku senang tapi aku belum nonton tapi aku tetap gembira *tangis bahagya*
directingTHE SHAPE OF WATER (O)Horeeeee!!!
Felicidades Guillermo del Toro!!! Lengkap sudah trio sahabat sineas kece asal Meksiko, Guillermo, Alejandro González Iñárritu, dan Alfonso Cuarón masing-masing dapat Piala Oscar untuk Directing, dan hebatnya dalam waktu berdekatan: Guillermo tahun ini, Alejandro tahun
2016 dan
2015 *beuh kemaruk =p*,
Alfonso tahun 2014. Ah senangnya :')
actor in a leading roleGary Oldman, DARKEST HOUR (O)safe!
actress in a leading roleFrances McDormand, THREE BILLBOARDS OUTSIDE EBBING, MISSOURI (O)safe!!
actor in a supporting roleSam Rockwell, THREE BILLBOARDS OUTSIDE EBBING, MISSOURI (O)safe!!! Si
villain di film Charlie's Angles bisa juga dapat Oscar hehe.
actress in a supporting roleAllison Janney, I, TONYA (O)safe!!!!
animated feature filmCOCO (O)Woo-hoo.
cinematographyBLADE RUNNER 2049 (O)Akhirnyaaaaaaa.......Setelah 13 kali ter-PHP :'D.
Congratulations Mr. Roger Deakins!
costume designPHANTOM THREAD (O)eh bener lho, hehe
film editingDUNKIRK (O)yeaay...
makeup and hairstylingDARKEST HOUR (O)yaiyalaaah...
original scoreTHE SHAPE OF WATER (O)Yey.
original song"Remember Me", COCO (X)Haha, nggak keberatan sih.
production designTHE SHAPE OF WATER (O)Duh 'kan jadi makin pengen nonton di layar besar ='(
sound editingDUNKIRK (X)sound mixingDUNKIRK (O)Strategiku di dua kategori
sound berhasil!!! =P
visual effectsBLADE RUNNER 2049 (X)Bahkan yang ketiga kalinya pun trilogi prekuel Planet of the Apes nggak dapet. Nasibmu Apes, Apes...
adapted screenplayCALL ME BY YOUR NAME (O)Hehe.
original screenplayGET OUT (O)Hehe.
foreign language filmA FANTASTIC WOMAN (Chile) (O)Nebaknya agak ngasal tapi bener =). Mungkin karena sejalan sama tema
equality secara film ini tentang dan dimainkan oleh seorang transgender.
documentary featureICARUS (X)Ya namanya juga tebak ngasal.
documentary shortHEAVEN IS A TRAFFIC JAM ON THE 405 (O)Lucky guess.
animated short filmDEAR BASKETBALL (X)wew Kobe Bryant dapat Oscar =).
live-action short filmTHE SILENT CHILD (X)Ya namanya juga tebak ngasal.
Hasilnya adalah....17 benar dari 24 kategori alias 70% persen!! *membungkuk hormat*. Lumayan lah, nilai rata-rata tebakan gw gak turun-turun amat karena masih bisa di atas setengah, hehe.
Piala Oscar ke-90 ini jatuhnya nggak seheboh tahun lalu--halah tahun lalu hebohnya juga karena "huru-hara", juga beberapa pemenangnya pada akhirnya lumayan bisa ditebak, tetapi secara keseluruhan cukup menyenangkan. Seperti gw singgung di atas, tahun ini punya beberapa kemenangan yang menggembirakan gw sebagai penggemar film, dari Gary Oldman ke Roger Deakins ke Guillermo del Toro, hingga ke fakta bahwa Best Picture yang akhirnya terpilih adalah film bergenre fantasi bertema cinta antara seorang perempuan bisu dan manusia ikan, bukan your usual Oscar-bait dramas. Tanpa harus heboh-heboh banget di permukaan--bahkan show-nya sendiri termasuk plain saja, VT nominasinya aja standar banget, karena mungkin cari aman aja kali ya--Oscar kali ini mungkin yang paling agak "gila" sebenarnya dalam memilih pemenangnya. Apapun itu, selamat buat para pemenang, dan selamat buat kalian yang menang taruhan =P.
ADS HERE !!!